Daftar Harga Kayu untuk Bahan Bangunan Terbaru 2021

Daftar Harga Kayu untuk Bahan Bangunan Terbaru 2021 | Thomas Nunold - Shutterstock

Kayu merupakan  salah satu bahan baku konstruksi yang berkelanjutan. Hal tersebut terjadi karena kayu diperoleh dari hasil penebangan pohon, baik di hutan alam, hutan tanaman industri (HTI) atau lokasi lainnya. 

Adapun keunggulan penggunaan kayu sebagai material konstruksi daripada berbagai material yang biasa dipergunakan pada bahan bangunan lainnya yaitu :

  • Mudah dikerjakan karena bisa dibentuk sesuai keinginan, serta mudah untuk dipaku, dibaut atau direkatkan
  • Proses dan durasi pengerjaannya lebih cepat karena banyak tenaga kerja lokal yang mengusainya
  • Mudah didapat, karena merupakan sumber daya alam yang masih banyak tersedia 
  • Lebih ekonomis karena harganya relatif murah dibandingkan dengan bahan bangunan lainnya
  • Kekuatan kayu cukup tinggi dengan bobot yang ringan, bahkan kayu solid akan awet dan tahan lama
  • Daya tahan terhadap listrik dan bahan kimia baik
  • Kayu merupakan isolator termal alami yang efektif dalam mengisolasi dingin dan panas, serta merupakan penyerap kebisingan yang baik
  • Jenis kayu tertentu mempunyai tekstur dan serat kayu yang indah sehingga mempunyai nilai lebih untuk dijadikan elemen dekorasi
  • Lebih aman dan fleksibel jika terjadi gempa bumi sehingga rumah yang terbuat dari kayu akan tetap pada kondisi aslinya, tidak mudah retak, dan tidak mudah bergeser

Terdapat beberapa jenis kayu yang biasa digunakan untuk kepentingan konstruksi, antara lain:
  • Kayu Jati. Jenis kayu yang banyak digunakan dalam dunia furnitur dan berharga mahal. Sebab kayu jati memiliki ketahanan yang kokoh dan kuat, tahan lama, tahan terhadap jamur, rayap, dan serangga lainnya. 
  • Kayu Merbau. Kayu ini hampir tidak memiliki kekurangan sehingga digunakan sebagai alternatif pengganti kayu jati. Dalam bidang konstruksi, kayu ini cocok dijadikan penyangga dan atap rumah.
  • Kayu Meranti Merah. Kerap digunakan sebagai material bangunan, terutama untuk interior. Hal ini karena kayu meranti memiliki sifat yang peka terhadap cuaca sehingga kurang bagus jika digunakan di luar ruangan atau eksterior. 
  • Kayu Kamper. Mempunyai keunggulan tahan terhadap serangga. Kayu ini lebih ringan dan harganya lebih terjangkau. Kayu yang memiliki serat halus dan indah ini biasa dijadikan bahan untuk membuat jendela dan pintu.
  • Kayu Kelapa.  Kayu ini cocok dijadikan balok sehingga cocok sebagai tiang penyangga atap rumah.
  • Kayu Gaharu. Kayu gaharu selain sangat baik untuk digunakan sebagai bahan bangunan atau perabotan  rumah, resinnya juga banyak dimanfaatkan sebagai bahan dasar oleh produsen kosmetik, shampoo hingga parfum.
  • Kayu Ulin. Dikenal sebagai kayu besi atau bulian dikarenakan karakteristiknya yang kuat dan tahan terhadap perubahan suhu, kelembaban, dan  air laut. 
  • Kayu Bangkirai. Karakteristik kayunya yang kuat, awet, dan tahan terhadap berbagai cuaca. Oleh sebab itu, kayu ini cocok digunakan pada area eksterior dan atap kayu.

Berikut ini Daftar Harga Kayu untuk Bahan Bangunan Terbaru 2021

JENIS KAYU
SATUAN
HARGA
Reng Meranti 2 x 3Per batang (4m)Rp. 17.650,-
Reng Meranti 3 x 4Per batang (4m)Rp. 20.250,-
Reng Borneo 2 x 3Per batang (4m)Rp. 19.650,-
Reng Borneo 3 x 4Per batang (4m)Rp. 23.250,-
Reng Kamper 2 x 3Per batang (4m)Rp. 23.250,-
Reng Kamper 3 x 4Per batang (4m)Rp. 24.650,-
Usuk Meranti 4 x 6Per batang (4m)Rp. 35.250,-
Usuk Meranti 5 x 7Per batang (4m)Rp. 41.650,-
Usuk Borneo 4 x 6Per batang (4m)Rp. 30.650,-
Usuk Borneo 5 x 7Per batang (4m)Rp. 45.650,-
Usuk Kamper 4 x 6Per batang (4m)Rp. 54.650,-
Usuk Kamper 5 x 7Per batang (4m)Rp. 72.650,-
Balok Meranti 6 x 12Per batang (4m)Rp. 82.650,-
Previous
Next Post »